Badawi Alwi, SE Hadir Pembentukan Kelompok Ternak Desa Cendana Hijau

  • Bagikan

Luwu Timur.
INFOLUTIMINEW.COM –

Pembentukan kelompok tani ternak ini didukung penuh pula oleh Kepala Desa Cendana Hijau, Jajang Jayawinata dan Wibi PPL, Suparman, hadir pula Sekretaris Desa Cendana Hijau, Kusuma Adinata, Senin, 27 Februari 2024

Dengan pembentukan sebuah kelompok Tani Ternak, Badawi Alwi berharap melalui kelompok tani ini dapat memberikan program pembinaan dan penambahan wawasan bagi anggota kelompok tani tentang berternak.

“Tujuan pembentukan kelompok untuk mengetahui peran kelompok tani dan harapan pembentukan untuk meningkatkan ekonomi rumah tangga petani,” Ujar Badawi Alwi.

Sementara itu, PPL Cendana Hijau, Kecamatan Wotu, Suparman memberikan materi terkait sistem berternak, tentang kesehatan hewan dan pemasarannya untuk meningkatkan ekonomi para petani.

Pada kesempatan tersebut anggota kelompok, Sahrah menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Badawi Alwi yang telah memfasilitasi pembentukan kelompok.

“Kami ucapkan terimakasih dengan fasilitas yang diberikan oleh pak dewan Badawi, dengan memfasilitasi kami, kami jadi paham terkait kelompok dan penjelasan-penjelasan cara untuk berternak dan pemasaran sehingga ke depan dapat meningkatkan perekonomian kami,” ucapnya.

(Tim / AA IL inews)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *