Semarak HUT Kemerdekaan RI ke-78 Desa Atue, Kecamatan Malili, Kabupaten Lutim, Menggelar Beragam Perlombaan tingkat Dusun.

  • Bagikan

 

INFOINDONESIA.CLICK | LUWU TIMUR – Untuk Semarakkan HUT kemerdekaan RI ke-78 Pemerintah Desa Atue, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu timur, menggelar berbagai lomba tingkat Dusun.

Perlombaan digelar pada hari Rabu, 23 Agustus 2023, adapun perlombaan yang digelar adalah lomba kasti Ibu-ibu memakai baju daster dan lomba makan kerupuk anak anak, dan akan dilanjutkan besok pada tanggal 24 Agustus 2023 dengan perlombaan makan kerupuk, lomba mpok jeruk anak anak, dan bulu tangkis ganda, serta pada tanggal 25 Agustus Lomba Tangkap Bebek Ibu Ibu, kemudian tanggal 26 Agustus lomba karaoke dan panjat pinang dan juga penilaian pagar rumah juga kebersihan.

Kemudian selanjutnya untuk acara penutupan digelar pada hari minggu, 27 Agustus, yang akan dimeriahkan dengan tarian penunggang kuda dari Margobudoyo, tradisi suku Jawa yaitu pertunjukan kuda lumping.

Pembukaan kegiatan ini dihadiri oleh Camat Malili, Ketua Tp. PKK Kecamatan Malili, Babinkamtibmas, Pembina Desa Lakawali, BPD, Kepala Dusun, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pengurus Bumdes dan Pengurus Karang Taruna, serta tamu lainnya.

Perlombaan ini bertujuan untuk menyemarakkan dan memeriahkan HUT RI ke-78, dalam hal ini 17 Agustus adalah merupakan bulan bersejarah bagi bangsa Indonesia, karena menjadi tonggak sejarah kebangkitan bangsa Indonesia sebagai bangsa yang merdeka.

Menurut Kepala Desa Atue menyampaikan,bahwa ” untuk menjalin kebersamaan serta wujud partisipasi Kita terhadap Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, Saya harap HUT RI kali ini tidak kalah meriah dengan peringatan peringatan sebelumnya.” Ucap Abdul Hamid, BSc Kepala Desa Atue.

Dan perlombaan inipun Kita mengadakannya di tingkat RT dan RW juga, kegiatan yang akan dilaksanakan sangat banyak sekali, sebagaimana yang biasa kita lakukan setiap tahunnya,” ujarnya.

Lanjutnya,bahwa” Kegiatan perlombaan diikuti oleh berbagai kalangan masyarakat , baik dari anak-anak, remaja hingga usia dewasa , dengan perlombaan-perlombaan yang bersifat menghibur masyarakat setempat, untuk memeriahkan kemerdekaan RI ke-78,”pungkasnya.

Selanjutnya, Camat Malili Nasir SP, M.Si menyampaikan dalam sambutannya,bahwa “Kami pemerintah kecamatan sangat mengapresiasi atas kegiatan perlombaan di Desa Atue, karena kegiatan ini merupakan silaturrahmi dan kebersamaan , apabila dalam Kegiatan ini ada yang kalah / menang tidak masalah, karena intinya untuk menjalin silaturrahmi,”ungkapnya.

Kegiatan perlombaan merupakan salah satu bentuk ucapan syukur dan penghormatan terhadap para pejuang dan pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia,” ujarnya kembali

Dan Disampaikan pula bahwa “Atue sekarang sudah ada wisata Permandian Hawai, Pembangunan Rumah Sakit tipe C, dan itu adalah Program pemerintah Bupati Luwu Timur Drs.H. Budiman. MPd,”pungkasnya menutup sambutannya.

NARASUMBER PEWARTA: AA. EDITOR RED: LIESNAEGA.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *